Kunjungan Kerja Kelurahan Sekeloa Kecamatan Coblong Kota Bandung di RW 20 Sutodirjan

Pada hari Sabtu 24 Oktober 2020, Pemerintah Kelurahan Sekeloa Kecamatan Coblong Kota Bandung, mengadakan kunjungan kerja di wilayah RW 20 Sutodirjan. Kunjungan kerja kali ini untuk melihat Bank Sampah Mandiri Mulya dan Mural Kampung sebagai icon RW 20.

Rombongan dari kelurahan Sekeloa dipimpin oleh Lurah Sekeloa, dengan rombongan terdiri dari seluruh pejabat di kelurahan, Ketua TP PKK Kelurahan Sekeloa dan tim publikasi/humas kelurahan. Untuk penerimaan kunjungan kerja langsung dilaksanakan di wilayah RW 20 Sutodirjan, yang diterima oleh Lurah Pringgokusuman Eni Purwati, SSTP, M.Si didampingi oleh Kasi Pemberdayaan Masyarakat Suharja dan Ketua Bank Sampah Mandiri Mulya selaku perwakilan RW.

Kunjungan ini adalah lanjutan kunjungan kerja yang telah dilakukan di Tahun 2018 lalu di lokasi yang sama, untuk melihat kelanjutan pengelolaan Bank Sampah dan mural kampung sebagai ikon wilayah. Dalam kunjungannya Lurah Sekeloa Tirta Gumelar, SSTP, M.Tr.IP, menyampaikan bahwa secara kondisi wilayah RW 20 ini hampir sama dengan wilayah yang ada di Kelurahan Sekeloa, tetapi yang membuat mereka ingin berkunjung lagi adalah ingin belajar tentang pengelolaan bank sampah serta menggerakkan partisipasi dan swadaya masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang lebih baik dan indah.

Kunjungan kerja ini selain merupakan sarana untuk belajar juga sarana untuk saling  sharing dalam hal pemberdayaan masyarakat. Harapannya kedepan apa yang telah dilihat di RW 20 khususnya untuk gerakan pemberdayaan masyarakatnya bisa menjadi motivasi bagi daerah lain, dan demikian juga dengan kunjungan kerja di wilayah RW 20 bisa memberikan manfaat bagi masyarakat dan pengurus serta menjadi semangat untuk RW 20 Sutodirjan untuk tetap berkarya dan jadi lebih baik lagi.

 

#Pringgokusuman_Bersahaja