Penyaluran Program Sembako Non Reguler dari Kemensos
Penyaluran Program Sembako Non Reguler dari Kemensos bagi warga penerima KKS (Kartu Kesejahteraan Sosial) tambahan bagi warga terdampak Covid-19 yang berasal dari data DTKS untuk bulan April 2020 di Wilayah Kelurahan Pringgokusuman, bertempat di e-Warong PKH yang beralamat di Pringgokusuman RW 04 di rumah Ibu Endang dilaksanakan pada hari Senin-Selasa tanggal 4-5 Mei 2020. Pembagian Paket sembako ini diberikan kepada 484 KK penerima KKS.
Bantuan sebesar Rp. 200.000,- (dua ratus ribu rupiah) dipergunakan untuk membeli sembako dan diharapkan menggunakan potensi yang ada di wilayah dengan memenuhi 4 komponen sebagai berikut :
1. Sumber Karbohidrat : beras atau bahan pangan lokal seperti jagung pipilan dan sagu
2. Sumber Protein Hewani : Telur, Daging sapi, Daging Ayam, Ikan
3. Sumber Protein Nabati : Kacang-kacangan, Tahu dan Tempe
4. Sumber Vitamin dan Mineral : Sayur mayur, buah-buahan.
Dengan Program ini diharapkan bisa membantu meringankan warga miskin untuk memenuhi kebutuhan pokoknya terutama dalam masa Pandemi Covid-19 saat ini.